Kompol M.Wahyudi, S.H.,M.H.,M.Sos Pimpin Team Teknis dan Supervisi Hukum Bidkum Polda Kalbar ke Polresta Pontianak.
PONTIANAK – Waka Polresta Pontianak Kota AKBP Sigid Haryadi, S.I.K., mewakili Kapolresta Pontianak Kota menyambut langsung team Bimbingan teknis dan supervisi hukum T.A. 2019 di Polresta Pontianak Kota, jumat (20/12/2019)
Team Bimbingan Teknis dan Supervisi Hukum Bidkum Polda Kalbar T.A. 2019 dipimpin oleh Kasubbid Bankum Bidkum Polda Kalbar Kompol M. Wahyudi, S.H.,M.H.,M.Sos., beserta anggotanya AKP Dwi Harjana, S.H.,M.H., dan Briptu Wahyu Prima, S.H.,M.Sos.
Kegiatan Bimbingan Teknis dan Supervisi Hukum Bidkum Polda Kalbar T.A. 2019 yang dilaksanakan di Aula Mapolresta Pontianak Kota, juga dihadiri oleh Para pejabat utama, Kapolsek Jajaran Polresta Pontianak Kota, serta perwakilan dari anggota Polresta dan Polsek Jajaran Polresta Pontianak Kota.
Dalam sambutannya Wakapolresta menyampaikan selamat datang kepada team Bidkum Polda Kalbar dan menekankan pentingnya kedisiplinan anggota dalam pelaksanaan tugas.
“ Kegiatan ini sangat penting dan bermanfaat, pengetahuan tentang sidang disiplin, Kode etik profesi Polri dan pidana, ikuti kegiatan ini dengan sebaik – baiknya sampaikan pengetahuan yang diterima kepada rekan – rekan yang tidak mengikuti kegiatan ini “ ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Kompol M.Wahyudi, S.H.,M.H.,M.Sos menyampaikan secara langsung tentang teknis penerapan hukum Pelanggaran disiplin Polri, Kode Etik Profesi Polri dan Pidana kepada seluruh peserta yang mengikuti kegiatan tersebut.
(Hms)
Komentar
Posting Komentar